MLDV- an evolution from and toward global treatment.
MLDV (Manual Lymph Drainage Vodder) merupakan jenis terapi yang telah berkembang sejak awal abad ke 20. Terapi ini dikembangkan pertama kali oleh Dr Emil Vodder pada tahun 1932. Dewasa ini MLDV telah berkembang menjadi salah satu terapi yang mengedepankan pendekatan terapi secara natural dan menyeluruh (komprehensif) baik fisik maupun mental. Konsep dasar dari terapi ini adalah membuat kualitas cairan dalam tubuh kita dalam keadaan prima.
Cairan dalam tubuh kita ini memiliki peran yang sangat penting di dalam mempertahankan kelangsungan hidup kita. Diantara peran penting cairan dalam tubuh kita adalah: media penghantaran rangsang saraf, media pengangkutan hormon-hormon, pengangkutan zat nutrisi, pengangkutan oksigen, pengangkutan zat atau gas yang tidak berguna bagi tubuh, pengatur panas tubuh, dll.
Tubuh kita akan dalam kondisi yang prima, apabila seluruh proses yang melibatkan cairan tersebut yang dikenal dengan “homeostasis” dalam keadaan seimbang. Aapabila terdapat ketidak seimbangan dari proses-proses yang terjadi dalam homeostasis, akan dapat menimbulkan permasalahan dalam tubuh kita. MLDV memiliki peran dalam membantu menyeimbangkan proses tersebut.


Manfaat Tehnik MLDV
Walaupun namanya “manual lymph drainage Vodder”, namun tehnik MLDV tidak hanya bermanfaat untuk masalah masalah pada pembuluh limfe saja, akan tetapi juga masalah masalah di vena, arteri dan cairan interstitial. MLDV tidak hanya mampu mengatasi oedem yang terlihat, namun juga oedem yg tidak terlihat yang terdapat di dalam cranium (mis:Stroke, Bell palsy) dan yang ada di tulang belakang (mis: LBP). MLDV juga mampu mengatasi masalah gangguan hormone (mis: infertilitas, gangguan menstruasi), gangguan jaringan ikat dan collagen, stress, tension headache, kecantikan, dll.
Pendekatan global yang diterapkan dalam MLDV tidak hanya mengatasi masalah fisik saja melainkan, mengatasi permasalahan secara menyeluruh terhadap kesehatan fisik dan mental melalui rangkain “PSYCHO-NEURO - ENDOCRINO - LYMPHO - IMMUNITY“.